QR CodeQR Code

Kasus Facebook di Inggris:

Parlemen Inggris Meminta Pemilik Facebook Zuckerberg Bukti Data Pengguna

21 Mar 2018 00:33

IslamTimes - Sebuah komite parlemen Inggris pada hari Selasa (20/3) meminta kepala Facebook Mark Zuckerberg untuk hadir di hadapan mereka untuk menjelaskan klaim bahwa jutaan data pengguna yang telah diunggah untuk digunakan dalam kampanye politik.


Damian Collins, ketua komite digital, budaya, media dan olahraga House of Commons, menulis surat kepada Zuckerberg untuk meminta penjelasannya sendiri tentang "kegagalan proses bencana" data Cambridge Analytica tersebut.

Dengan kata-kata yang tegas, Collins mengatakan sudah waktunya bagi pendiri Facebook untuk menyatakan pada anggota parlemen atas tuduhan bahwa Cambridge Analytica melakukan pengambilan data ilegal lebih dari 50 juta profil media sosial pada tahun 2014.

Ini terjadi setelah tokoh senior di Cambridge Analytica secara diam-diam difilmkan membual bahwa mereka dapat menjebak politisi dan menggunakan mantan mata-mata untuk mengumpulkan informasi guna mempengaruhi pemilihan di negara asing.[IT/r]


Story Code: 712852

News Link :
https://www.islamtimes.org/id/news/712852/parlemen-inggris-meminta-pemilik-facebook-zuckerberg-bukti-data-pengguna

Islam Times
  https://www.islamtimes.org