QR CodeQR Code

Rusia dan Gejolak Suriah:

Rusia Mendesak Semua Pihak untuk 'Manahan Diri' setelah Israel Menyerang Suriah

10 May 2018 18:07

IslamTimes - Seorang wakil menteri luar negeri Rusia menyerukan "semua sisi untuk menahan diri" pada hari Kamis (10/5) setelah Israel menyerang apa yang diduga sasaran Iran di Suriah.


Wakil Menteri Luar Negeri Mikhail Bogdanov mengatakan Moskow "khawatir" pada eskalasi itu.

"Kami telah menjalin kontak dengan semua pihak dan kami menyerukan untuk menahan diri dari semua pihak," kata Bogdanov pada konferensi pers di sela-sela KTT Dunia Islam-Rusia.

"Saat ini meningkatnya ketegangan antara Israel dan Iran dengan saling baku tembak roket adalah berbahaya, karena mengalihkan perhatian dari perang melawan teroris Daesh, menghambat penyelesaian politik situasi di Suriah," tambah Bogdanov, mengacu pada akronim Arab dari ISIL Takfiri teroris.[IT/r]


Story Code: 723684

News Link :
https://www.islamtimes.org/id/news/723684/rusia-mendesak-semua-pihak-untuk-manahan-diri-setelah-israel-menyerang-suriah

Islam Times
  https://www.islamtimes.org