QR CodeQR Code

Hari Quds Sedunia:

Hari Quds Sedunia

23 Jun 2017 03:52

IslamTimes - Hari Quds Sedunia adalah hari Jumat terakhir di bulan Ramadhan, hari dimana diadakan demonstrasi menentang rezim Zionis Israel yang diadakan diberbagai negara.


Di sebagian negara karena polisi setempat tidak memberi ijin untuk mengadakan aksi protes pada hari Jum’at, maka aksi itu diadakan pada hari lain atau hanya diadakan seminar-seminar tentangnya.

Pada beberapa bulan setelah kemenangan Revolusi Islam Iran, pada 16 Murdad 1358 (13 Ramadhan 1399 H) ditetapkan Hari Quds sebagai hari dukungan kepada Palestina dalam pesan yang disampaikan oleh Imam Khomeini.

Dari sisi bahwa akhir bulan Ramadhan di berbagai negara berbeda, jika hari terakhir bulan Ramadhan di Iran pada hari Jumat atau hari Sabtu, maka hari Quds dilaksanakan seminggu lebih cepat sehingga terjadi koordinasi dengan negara-negara lain.

Hari Quds adalah hari kebangkitan dan hari persatuan kaum Muslimin dalam menghadapi musuh dan tidak terbatas kepada al-Quds dan Palestina. [IT/r]


Story Code: 648225

News Link :
https://www.islamtimes.org/id/news/648225/hari-quds-sedunia

Islam Times
  https://www.islamtimes.org