0
Tuesday 11 September 2018 - 16:09
Gejolak Afghanistan:

Taliban Membunuh Puluhan Tentara dalam Serangan di Afghanistan Utara

Story Code : 749379
Blast in Afghan capital, Kabul.jpg
Blast in Afghan capital, Kabul.jpg
Pertempuran sengit semalam di empat provinsi diikuti gelombang kekerasan di seluruh negara yang dilanda perang dalam beberapa pekan terakhir yang telah menyebabkan ratusan warga sipil, polisi dan tentara tewas.

Setelah merebut pangkalan militer di Sar-e-Pul, pejuang Taliban mengancam ibukota provinsi dalam situasi yang dapat mengakibatkan "bencana" jika bala bantuan tidak dikirim, kepala polisi daerah itu Abdul Qayom Baqizoy memperingatkan.

Baqizoy membandingkan ancaman itu dengan serangan luar biasa Taliban bulan lalu di ibukota provinsi Ghazni - para pejuang menguasai sebagian besar kota yang terletak hanya dua jam dari Kabul selama berhari-hari.

Setidaknya 17 pasukan keamanan telah tewas di dekat kota Sar-e-Pul setelah gerilyawan merebut pos pemeriksaan di distrik Sayyad dan membakarnya, kata Gubernur Provinsi Zahir Wahdat kepada wartawan Senin (10/9).
 

Dukungan udara telah diminta, katanya. Sekitar 39 pejuang Taliban telah tewas dan 14 orang terluka. [IT/r]
Comment