0
Tuesday 18 September 2018 - 18:29
Gejolak Irak:

"Rakyat Irak dengan Teguh Menghadapi Tekanan AS dan Kekayaan Negara-Negara Teluk"

Story Code : 750872
Hadi Al-Ameri, Head of Iraq
Hadi Al-Ameri, Head of Iraq's Badr Organization.jpg
Dalam sebuah konferensi pers pada hari Selasa (18/9), Ameri yang organisasinya adalah salah satu brigade terkemuka yang berperang melawan pasukan Takfiri ISIL di Irak, memuji rakyat Irak yang menentang campur tangan asing dalam urusan internal mereka.

"Rakyat Irak berdiri teguh melawan tekanan AS dan campur tangan terang-terangan serta kekayaan negara-negara Teluk," kata Al-Ameri, seraya menambahkan: "Warga Irak membuktikan afiliasi nasional mereka."

Sementara itu, komandan Irak mengatakan bahwa tekanan AS telah mencapai jalan buntu dan kehilangan pengaruhnya.

"Rakyat Irak telah memulai tahap baru: tahap kesepakatan nasional dalam upaya untuk menyetujui pencalonan perdana menteri baru," kata Al-Ameri.

Organisasi Badr adalah salah satu komponen yang menonjol dari Pasukan Mobilisasi Populer, yang dikenal sebagai pasukan relawan Hashd Shaabi yang memimpin pertempuran melawan teroris Takfiri ISIL.[IT/r]
 
Comment