QR CodeQR Code

AS - Inggris:

Donald Jr: May 'Mengabaikan' Saran Ayah Saya tentang Brexit

20 Mar 2019 13:32

IslamTimes - Perdana Menteri Inggris Theresa May "mengabaikan" saran dari Presiden AS Donald Trump menangani Brexit, kata putra sulungnya, menambahkan "para elit mengendalikan London dari Brussels."


Donald Trump Jr membuat komentar dalam sebuah op-ed untuk Telegraph pada hari Selasa (19/3) ketika Inggris sedang berjuang untuk meninggalkan Uni Eropa dengan tenggat waktu 29 Maret mendatang.

"Jumat depan, 29 Maret, seharusnya menjadi Hari Kemerdekaan rakyat Inggris. Tetapi karena para elit mengendalikan London dari Brussels, kehendak rakyat cenderung diabaikan,” tulisnya. "Tapi Mrs. May mengabaikan nasihat dari ayahku, dan akhirnya, proses yang seharusnya hanya memakan waktu beberapa bulan saja telah menjadi kebuntuan selama bertahun-tahun, meninggalkan rakyat Inggris dalam kesulitan."
 
Trump Jr lebih lanjut menegaskan bahwa May telah "berjanji pada lebih dari 50 kesempatan terpisah bahwa Inggris akan meninggalkan Uni Eropa pada 29 Maret 2019. Dia perlu menghormati janji itu."

Keputusan Inggris untuk keluar dari Uni Eropa dan kemenangan Trump dalam pemilihan presiden 2016 adalah "satu dan sama," bantah putra presiden AS itu.

"Mengapa ini penting bagi kita orang Amerika? Karena Brexit adalah contoh bagaimana elite perusahaan mencoba menumbangkan kehendak rakyat ketika mereka diberi kesempatan," katanya. [IT/r]
 


Story Code: 784255

News Link :
https://www.islamtimes.org/id/news/784255/donald-jr-may-mengabaikan-saran-ayah-saya-tentang-brexit

Islam Times
  https://www.islamtimes.org