QR CodeQR Code

China - AS:

China Memperingatkan AS: Jangan Buka ‘Kotak Pandora’ di Timur-Tengah

18 Jun 2019 16:30

IslamTimes - China pada hari Selasa (18/6) memperingatkan agar tidak membuka "kotak Pandora" di Timur Tengah setelah Amerika Serikat mengumumkan pengerahan 1.000 tentara tambahan ke wilayah tersebut di tengah meningkatnya ketegangan dengan Iran.


Menteri Luar Negeri Wang Yi juga mendesak Teeran untuk tidak meninggalkan perjanjian nuklir "dengan mudah" setelah Iran mengatakan akan melampaui batas cadangan uraniumnya jika kekuatan dunia gagal memenuhi komitmen mereka berdasarkan perjanjian dalam 10 hari.

Amerika Serikat meningkatkan tekanan terhadap Iran hari Senin (17/6), mengumumkan pengerahan pasukan tambahan ke Timur Tengah dan menghasilkan foto-foto baru yang dikatakannya menunjukkan Tehran berada di belakang serangan terhadap sebuah kapal tanker di Teluk Oman pekan lalu.

"Kami menyerukan semua pihak untuk tetap rasional dan terkendali, tidak mengambil tindakan apa pun untuk memprovokasi meningkatnya ketegangan di kawasan itu, dan tidak membuka kotak Pandora," kata Wang kepada wartawan di Beijing selama konferensi pers bersama Menteri Walid Muallem dari Suriah..

"Secara khusus, Amerika Serikat harus mengubah praktik tekanan ekstremnya," kata Wang.

Ketegangan antara Tehran dan Washington telah meningkat sejak AS keluar dari kesepakatan nuklir dan dengan Washington memasukkan daftar hitam Pengawal Revolusi Iran sebagai organisasi teroris.

Wang mendesak Iran untuk "membuat keputusan yang bijaksana" dan tidak "dengan mudah meninggalkan" perjanjian yang bertujuan untuk menjaga ambisi nuklir Tehran.

"Tekad Cina untuk menjaga perjanjian komprehensif tidak berubah," kata Wang.

“Kami bersedia bekerja dengan semua pihak untuk terus melakukan upaya untuk implementasi perjanjian yang penuh dan efektif.”[IT/r]
 


Story Code: 800173

News Link :
https://www.islamtimes.org/id/news/800173/china-memperingatkan-as-jangan-buka-kotak-pandora-di-timur-tengah

Islam Times
  https://www.islamtimes.org