0
Wednesday 18 September 2019 - 14:44

Velayati ke Menlu India: Penyelesaian Krisis kemanusiaan di Kashmir Tanpa Campur Tangan Asing

Story Code : 816880
Ali Akbar Velayati
Ali Akbar Velayati
"Misalnya, tetangga Afghanistan seperti Iran, India, Pakistan, dan Asia Tengah dapat bekerja sama yang baik untuk menjamin keamanan di negara dan kawasan itu. Mengamankan perdamaian dan stabilitas di kawasan perlu ditangani tanpa campur tangan asing," kata Velayati dalam sebuah pertemuan dengan Menteri Luar Negeri India Vijay Keshav Gokhale pada Selasa, 17/09/19.

Selain itu Velayati menyerukan penyelesaian yang tepat atas krisis kemanusiaan di Kashmir tanpa campur tangan negara lain.

Sementara Gokhale memandangn bahwa hubungan India dengan Iran sangat penting, karena Iran memegang posisi penting di dunia.

Kedua pejabat itu menyerukan pengembangan lebih lanjut terkait hubungan bilateral.
Gokhale saat ini sedang dalam kunjungan ke Tehran dalam konteks dialog politik ke-16 antara Iran dan India. [IT/Onh]


 
Comment