0
Wednesday 18 September 2019 - 19:33

Ayatullah Ali Khamenei: Umat Islam akan Kalahkan Musuh dalam Waktu Dekat

Story Code : 816930
Imam Ali Khamenei
Imam Ali Khamenei
Pernyataan itu diutarakannya di Tehran pada Rabu, 18/09/19, dihadapan pejabat dan warga Irak yang menjadi tuan rumah Arbain dari seluruh dunia di negara Irak. Dalam hal ini, Ayatullah Khamenei mengatakan, "Long march besar Arbaeen adalah tanda ilahi yang menunjukkan kehendak Tuhan untuk membantu umat (masyarakat) Islam", katanya.

Pemimpin besar revolusi Islam itu menggambarkan sambutan rakyat Irak terhadap jamaah Arbain dan keramahtamahan mereka sangat "tak tertandingi" dan berterima kasih kepada bangsa dan pemerintah Irak atas langkah mereka yang mempersiapkan tanah bagi acara "besar-besaran itu".

Warga Iran dan Irak adalah dua negara yang hati dan jiwanya terikat satu sama lain, kata Ayatollah Khamenei, dan menambahkan, musuh melakukan upaya besar untuk menciptakan perpecahan antara kedua negara.

Namun, Pemimpin itu menambahkan, dengan rahmat Tuhan, musuh tidak mampu melakukannya karena hubungan utama antara kedua bangsa adalah iman kepada Allah SWT dan cinta kepada keluarga Nabi (Saw), khususnya Imam Hussain.

Di tempat lain dalam pidatonya, Ayatullah Khamenei menyinggung slogan-slogan yang digemakan oleh jamaah soal kekalahan AS dan rezim Zionis Israel, dikatakannya, “Dengan rahmat Tuhan, slogan-slogan ini akan terwujud dan umat Islam akan mengalahkan musuh-musuhnya dalam waktu yang tidak terlalu lama."

Bulan lalu, Menteri Dalam Negeri Iran Abdolreza Rahmani Fazli dan mitranya dari Irak Yassin al-Yasiri menandatangani perjanjian di Tehran untuk menghapus pembatasan visa bagi para peziarah Arbain Iran.

Iran dan Irak juga sepakat untuk meningkatkan tingkat layanan dan fasilitas bagi para peziarah dan meningkatkan keamanan perbatasan selama musim Arbain, yang akan mencapai puncaknya dalam pertemuan besar di Karbala pada 19 Oktober mendatang.

Arbain, adalah salah satu pertemuan keagamaan terbesar di dunia, terjadi 40 hari setelah Asyura sebagai bentuk peringatan kesyahidam Imam Hussain as.

Setiap tahun, jutaan warga dari berbagai bangsa, termasuk Iran, berduyun-duyun ke kota Karbala di Irak, tempat suci tempat suci Imam Hussain berada, untuk berkabung dan memperbarui bait mereka kepada Rasulullah. [IT/Onh]


 
Comment