QR CodeQR Code

Gejolak Mesir:

Bentrok Polisi Mesir dan Demonstran Anti-Sisi untuk Malam Kedua di Suez

22 Sep 2019 16:47

IslamTimes - Polisi Mesir telah menembakkan gas air mata dan peluru tajam untuk membubarkan ratusan demonstran anti-pemerintah di kota pelabuhan Suez.


Kekerasan pecah Sabtu (21/9) malam ketika pengunjuk rasa, yang menuju ke pusat kota Suez, disambut oleh polisi dan pasukan keamanan yang membarikade jalan-jalan dengan kendaraan lapis baja untuk malam kedua berturut-turut.

Mengucapkan slogan menentang pemerintah di Kairo, para demonstran meminta Presiden Abdel Fattah el-Sisi untuk mundur.

"Ada sekitar 200 orang atau lebih. Mereka (pasukan keamanan) menembakkan gas air mata, karet dan peluru hidup dan ada yang terluka," kata seorang pemrotes, yang tidak bersedia disebutkan namanya, kepada AFP.

Laporan-laporan mengatakan kehadiran keamanan yang ketat juga dipertahankan di Alun-alun Tahrir di Kairo, ibukota Mesir setelah protes di beberapa kota pada hari Jumat (20/9) yang menyerukan penurunan Sisi.

Paling tidak 74 orang ditangkap setelah bentrokan antara demonstran dan polisi di ibukota, kata satu sumber keamanan kepada AFP.

Human Rights Watch (HRW), menuntut "pembebasan segera" dari mereka yang ditangkap, meminta pemerintah Mesir untuk "melindungi hak untuk protes damai" di seluruh negeri.[IT/r]
 


Story Code: 817672

News Link :
https://www.islamtimes.org/id/news/817672/bentrok-polisi-mesir-dan-demonstran-anti-sisi-untuk-malam-kedua-di-suez

Islam Times
  https://www.islamtimes.org