QR CodeQR Code

Invasi Saudi Arabia di Yaman:

Reuters: Aramco Tunda Rencana IPO Pasca Serangan Drone Yaman

25 Sep 2019 00:01

Islam Times - Sebuah laporan menunjukkan pemerintah Saudi secara efektif menunda rencana IPO perusahaan minyak Aramco yang dikelola pemerintah di pasar saham setelah serangan menghantam instalasi minyak di timur kerajaan awal bulan ini.


Kantor berita Reuters mengutip sumber-sumber yang mengetahui langsung tentang rencana masa depan Aramco pada Selasa (24/9) mengatakan, Penawaran Umum Perdana (IPO) perusahaan tidak akan terjadi tahun ini meskipun ada janji yang diberikan oleh pejabat senior energi Saudi bahwa pencatatan akan dilakukan pada awal November .

"Mereka perlu membangun kepercayaan - selain memulihkan produksi," kata salah satu sumber, merujuk pada serangan 14 September oleh gerakan Ansarullah Yaman terhadap pabrik Khurais dan Abqaiq di Aramco, yang memproses dan pengilangan minyak mentah.

Pejabat Aramco mengatakan tahun lalu bahwa perusahaan akan menawarkan satu persen sahamnya untuk dijual di pasar saham domestik pada awal November 2019.

IPO diharapkan sebagai langkah pertama bagi perusahaan untuk menjual saham lima persen dan mengumpulkan setidaknya $ 100 miliar untuk membantu pemerintah Saudi mendanai rencana ambisiusnya memodernisasi ekonominya dan mendiversifikasikannya jauh dari minyak.[IT/r]
 


Story Code: 818163

News Link :
https://www.islamtimes.org/id/news/818163/reuters-aramco-tunda-rencana-ipo-pasca-serangan-drone-yaman

Islam Times
  https://www.islamtimes.org