0
Saturday 12 October 2019 - 01:31

Vladimir Putin: Serangan Turki ke Kurdi, Bangkitkan Kelompok ISIS

Story Code : 821518
Tentara Turki di al-Hasakah
Tentara Turki di al-Hasakah
Putin menyatakan, Kurdi yang saat ini memenjara ribuan elemen-elemen ISIS kini melarikan diri.

"Saya tidak yakin apakah tentara Turki akan dapat mengendalikan ini - dan seberapa cepat," kata Putin dalam pidato yang disiarkan televisi dalam kunjungan ke Turkmenistan pada Jumat, 11/10/19.

"Ini adalah ancaman nyata bagi kami", tegas Putin.

"Bagaimana mereka akan pindah dan ke mana?" katanya tentang elemen-elemen ISIS yang melarikan diri. "Melalui wilayah Turki? Melalui wilayah lain?

"Kita hanya harus memahami ini, mengetahui dan memobilisasi sumber daya dari layanan keamanan kami untuk menetralisir ancaman baru yang muncul ini," tegasnya, tanpa memberikan rincian lebih lanjut.

Kementerian Luar Negeri Rusia pada Jumat, 11/010/19, meminta Turki dan yang lainnya untuk menahan diri di Suriah Timur Laut.

Kementerian luar negeri Rusia dalam sebuah pernyataan mengatakan, penting untuk tidak membiarkan situasi di sana menjadi lebih tidak stabil, dan menyebut apa yang terjadi merupakan masalah "yang paling memprihatinkan".

Ia menyerukan pembicaraan yang akan diadakan antara pemerintah Suriah dan pasukan Kurdi dan mengatakan siap untuk membantu memfasilitasi dialog semacam itu. [IT/Onh]

 
Comment