QR CodeQR Code

Delegeasi Iran di IPU: Bahrain Sponsori ISIS dan al-Qaeda

16 Oct 2019 14:34

Islam Times - Delegasi Iran di Inter-Parliamentary Union (IPU) mengecam pernyataan anti-Iran yang dilakukan Bahrain, dan menyerukan negara itu untuk mempertimbangkan kembali kebijakan non-konstruksinya di kawasan Timur Tengah.


Legislator Fatemeh Hosseini, perwakilan Iran di Majelis Inter-Parliamentary Union (IPU) ke-141 di Beograd, membuat pernyataan itu sebagai tanggapan terhadap klaim sepihak Bahrain tentang keterlibatan Iran dalam perang proksi di wilayah tersebut dan serangan terhadap fasilitas minyak Arab Saudi.

"Mengejutkan mendengar pernyataan bermusuhan dari negara tetangga yang mendukung dan mensponsori kelompok-kelompok teroris seperti al-Qaeda dan ISIS," kata Fatemeh saat mengecam tuduhan yang dibuat oleh utusan Bahrain.

"Bertentangan dengan prinsip-prinsip dan pernyataan negara-negara tersebut, Republik Islam Iran selalu memainkan peran konstruktif dalam memerangi terorisme di wilayah," tambahnya.

"Hari ini, teroris di wilayah ini didukung oleh berbagai rezim seperti Bahrain. Kami mengundang rezim-rezim ini untuk mempertimbangkan kembali kebijakan non-konstruktif mereka dan memperhatikan realitas kawasan sehingga kita semua dapat menyaksikan pembentukan perdamaian dan stabilitas," tegasnya.

"Kami menolak semua tuduhan tentang keterlibatan Iran di Yaman, kami menyuarakan dukungan penuh solusi damai krisis Yaman dan mengakhiri bencana kemanusiaan yang disebabkan oleh agresor asing," tambahnya. [IT/Onh]


 


Story Code: 822366

News Link :
https://www.islamtimes.org/id/news/822366/delegeasi-iran-di-ipu-bahrain-sponsori-isis-dan-al-qaeda

Islam Times
  https://www.islamtimes.org