QR CodeQR Code

Zionis Israel Tembak Mati Warga Palestina di Tepi Barat

24 Jun 2020 06:44

Islam Times - Rezim zionis Israel menembak mati seorang warga Palestina pada hari Selasa waktu setempat di pos pemeriksaan Israel di Tepi Barat.


Dilansir AFP, Selasa (23/6/2020) juru bicara kepolisian Israel Micky Rosenfeld menjelaskan, warga Palestina tersebut tewas di tempat kejadian, di pos pemeriksaan di Abu Dis, dekat Yarussalem.

"Ditembak dan dibunuh" kata Rosenfeld.

Beberapa kendaraan polisi terlihat oleh seorang wartawan AFP di pos pemeriksaan.

Warga Palestina yang terbunuh itu diketahui bernama AhmadErakat berusia 27 tahun. Ahmad adalah keponakan Saeb Erakat, sekretaris jenderal Organisasi Pembebasan Palestina (PLO). Saeb mengatakan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu bertanggung jawab atas "kejahatan ini".

Insiden ini terjadi hampir sebulan setelah salah seorang pria Palestina terbunuh dalam peristiwa serupa di dekat kota Ramallah, Tepi Barat. [IT/Onh/Detik]


 


Story Code: 870495

News Link :
https://www.islamtimes.org/id/news/870495/zionis-israel-tembak-mati-warga-palestina-di-tepi-barat

Islam Times
  https://www.islamtimes.org