QR CodeQR Code

Rusia Memulai Produksi Vaksin Sputnik V

15 Aug 2020 17:11

Islam Times - Rusia telah memulai produksi vaksin untuk COVID-19 yang dikembangkan oleh Gamaleya Scientific Research Institute of Epidemiology and Microbiology.


"Produksi vaksin melawan infeksi virus Corona baru yang dikembangkan oleh Gamaleya Scientific Research Institute of Epidemiology and Microbiology telah dimulai," kata Kementerian Kesehatan Rusia dalam sebuah pernyataan yang dikeluarkan hari ini.

Awal pekan ini, Rusia mendaftarkan vaksin COVID-19 pertama di dunia, bernama Sputnik V. Kementerian Kesehatan Rusia mengatakan Sputnik V telah menjalani semua pemeriksaan yang diperlukan dan terbukti mampu membangun kekebalan terhadap virus.

Vaksin dikembangkan bersama oleh lembaga penelitian Gamaleya dan Dana Investasi Langsung Rusia. Vaksin memiliki dua komponen yang disuntikkan secara terpisah. Keduanya akan  membangun kekebalan berkelanjutan terhadap virus.

Vaksin sejauh ini telah diuji pada 76 sukarelawan secara terpisah di dua institusi - Universitas Sechenov berbasis di Moskow dan Rumah Sakit Klinik Militer Utama Burdenko di Kementerian Pertahanan.

Pejabat Rusia mengatakan negara itu mampu memproduksi 500 juta dosis vaksin dalam 12 bulan ke depan. Produksi juga akan dilakukan di luar negeri dan uji klinis akan segera dimulai di Uni Emirat Arab, Arab Saudi dan Filipina.

Data terbaru sejauh ini menunjukkan 21 juta lebih kasus positif Covid-19, sembuh 13 juta lebih dan kematian sekitar 750.000 lebih. [IT/SN/AR]


Story Code: 880421

News Link :
https://www.islamtimes.org/id/news/880421/rusia-memulai-produksi-vaksin-sputnik-v

Islam Times
  https://www.islamtimes.org