0
Thursday 5 March 2020 - 22:34

Ayatullah Khamenei Desak India Hentikan Kekerasan Anti-Muslim

Story Code : 848615
Ayatullah Khamenei Desak India Hentikan Kekerasan Anti-Muslim
Pernyataan itu ditulis pada Kamis, 05/03/20, dalam sebuah posting melalui akun Twitter resmi Ayatullah Khamenei yang mengecam keras gelombang kekerasan terbaru terhadap Muslim di India.

"Hati umat Islam di seluruh dunia berduka atas pembantaian umat Islam di India," tulis postingan itu.

"Pemerintah India harus menghadapi umat Hindu ekstremis & partainya & menghentikan pembantaian umat Islam untuk mencegah isolasi India dari dunia Islam," tambahnya.

Posting berakhir dengan tagar "Muslim India dalam Bahaya".

Kekerasan meletus di ibu kota India pekan lalu, yang mengarah pada penyerangan selama tiga hari yang dilakukan gerombolan Hindu ekstremis terhadap rumah, toko, dan masjid Muslim.

Serangan itu dilakukan terhadap para pengunjuk rasa, yang melakukan unjuk rasa menentang undang-undang kewarganegaraan baru, setelah pemimpin Partai Bharatiya Janata (BJP) yang berkuasa, Kapil Mishra mengancam, aksi damai akan dihapus dari jalan-jalan.

Kekerasan di Delhi menewaskan ratusan orang.

Itu adalah kekerasan terburuk di Delhi sejak 1984, ketika lebih dari 3.000 minoritas Sikh terbunuh setelah pembunuhan Perdana Menteri Indira Gandhi. [IT/onh]


 
Comment