0
Wednesday 22 January 2020 - 12:05

Untuk Akhiri Krisis, Lebanon Umumkan Kabinet Baru

Story Code : 839934
Untuk Akhiri Krisis, Lebanon Umumkan Kabinet Baru
Gelombang unjuk rasa melanda Lebanon usai Hariri mengundurkan diri. Inti dari tuntutan demonstran adalah membongkar sistem politik dan keuangan Lebanon yang dinilai sudah terlalu usang.
 
Perdana Menteri Lebanon Hassan Diab mengatakan, kabinet baru ini terdiri dari jajaran teknokrat, sesuai dengan tuntutan para pedemo. "Ini adalah sebuah pemerintahan yang sesuai dengan aspirasi demonstran," ucap Diab, dilansir dari AFP.

Ia menegaskan bahwa pemerintahannya akan berjuang memenuhi tuntutan pengunjuk rasa mengenai sistem peradilan independen, pengembalian uang negara yang telah digelapkan dan juga perang melawan korupsi.
 
Dari 20 menteri baru di Lebanon, terdapat enam wanita. Salah satu dari mereka, Zeina Akar, menjadi menteri pertahanan wanita pertama di Lebanon. Kabinet baru Lebanon dijadwalkan menggelar pertemuan perdana pada Rabu ini.
 
Jabatan Menteri Luar Negeri Lebanon, yang sebelumnya dipegang anak menantu presiden, diserahkan kepada diplomat ternama Nassif Hitti.
 
Kabinet baru Lebanon diisi banyak tokoh baru, mayoritas dari mereka adalah akademisi dan mantan penasihat. Namun para pengunjuk rasa masih bersikap skeptis, dan menilai jajaran 20 menteri hanya kamuflase elite politik Lebanon.
 
Sekelompok demonstran berkumpul di sejumlah ruas jalan di Beirut sebelum pemerintah mengumumkan kabinet baru. Banyak dari mereka memblokade ruas jalan utama di jantung ibu kota tempat berlangsungnya bentrok yang telah melukai ratusan orang sepanjang akhir pekan kemarin.
 
Total korban luka dalam bentrokan antar pedemo dan aparat keamanan di Lebanon pada Sabtu dan Minggu kemarin dilaporkan mencapai 460 orang.
 
Pemerintah terakhir di Lebanon mengundurkan diri di bawah tekanan unjuk rasa pada 29 Oktober lalu.
 
Bank Dunia memperingatkan bahwa angka rata-rata kemiskinan di Lebanon dapat meningkat dari sepertiga ke separuh total populasi jika krisis politik saat ini tidak segera diselesaikan. [IT/Medcom]


 
Comment