0
Monday 21 January 2019 - 10:04
Iran dan Perjuangan Palestina:

Iran Menggelar Konferensi Internasional tentang Perlawanan Gaza

Story Code : 773225
A protester holding Palestinian flags gestures during protest at Gaza border.jpg
A protester holding Palestinian flags gestures during protest at Gaza border.jpg
Acara internasional yang bertopik "Gaza Simbol Perlawanan," diadakan di Tehran pada hari Minggu (20/1), disponsori oleh Masyarakat Iran untuk Pertahanan Bangsa Palestina bekerja sama dengan Kantor Berita Quds dan Organisasi Kebudayaan dan Hubungan Islam.

Berpidato di konferensi, Wakil Presiden Iran Ali Akbar Salehi mengatakan rezim Zionis Israel hanya mengikuti kebijakan agresif dan kejam dan tidak memiliki nasib selain runtuh.

"Kami tidak ragu bahwa (front) perlawanan akan mencapai kemenangan (dalam menghadapi rezim Zionis Israel)," tambahnya.

Dia menunjuk upaya yang dilakukan oleh negara-negara Arab, khususnya Mesir, untuk membebaskan Palestina dan berkata, "Negara-negara ini mencoba dengan menggunakan negosiasi dan perjuangan untuk pembebasan Palestina berdasarkan nasionalisme Arab, tetapi mereka gagal."[IT/r]
 
 
Comment