0
Thursday 23 May 2024 - 01:39
Indonesia - Iran:

Menlu RI Sampaikan Duka Cita Mendalam atas Berpulangnya Presiden Raisi

Story Code : 1136884
Menlu RI Sampaikan Duka Cita Mendalam atas Berpulangnya Presiden Raisi
Menlu RI sampaikan duka cita mendalam atas berpulangnya Presiden Raisi

“Atas nama Pemerintah dan seluruh rakyat Indonesia, saya menyampaikan ucapan duka cita yang dalam atas berpulangnya Presiden Raisi, kemudian Menteri Luar Negeri Hossein dan juga delegasi mereka,” kata Retno di Jakarta, Rabu (21/5).

Dia menyampaikan hal tersebut saat berkunjung ke kediaman resmi Duta Besar Iran untuk Indonesia Mohammad Boroujerdi untuk menandatangani Buku Belasungkawa atas berpulangnya Presiden Raisi yang digagas oleh Kedubes Iran di Jakarta.

Retno mengatakan bahwa Indonesia dan Iran memiliki hubungan bilateral yang sangat baik, menambahkan bahwa dia sudah bertemu dengan Menlu Iran Hossein Amirabdollahian sebanyak enam kali dalam satu tahun terakhir.

Menlu melanjutkan bahwa satu hal yang menonjol dalam hubungan bilateral Indonesia dan Iran adalah kerja sama dalam bidang kesehatan.

“Robotic telesurgery yang sudah berlangsung di Rumah Sakit Hasan Sadikin di Bandung, kemudian di Rumah Sakit Sardjito di Yogyakarta, dan akan ada beberapa rumah sakit lagi,” ujar Retno.

Selain itu, preferential trade agreement (PTA) sudah di tandatangani saat kunjungan Presiden Raisi pada Mei tahun lalu, dan sekarang sedang dalam proses ratifikasi.

Retno juga menyampaikan bahwa hubungannya dengan Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amirabdollahian sangat dekat karena mereka tidak hanya berkomunikasi dengan baik sebagai menteri luar negeri saja tetapi juga berkomunikasi dengan baik sebagai manusia.

Helikopter yang membawa Presiden Raisi, Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amirabdollahian, dan sejumlah pejabat lainnya jatuh di Varqazan, Provinsi Azerbaijan Timur pada Minggu (19/5).

Insiden tersebut terjadi saat Presiden Raisi bersama rombongan dalam perjalanan ke Kota Tabriz setelah meresmikan Bendungan Qiz Qalasi di wilayah Khoda Afarin, Provinsi Azerbaijan Timur, yang berbatasan langsung dengan Azerbaijan, Sabtu (18/5).[IT/r]
Comment