0
Monday 3 September 2018 - 15:21

Imam Ali Khamenei: "Tidak akan Ada Perang Berdasarkan Perhitungan Politik"

Story Code : 747774
Imam Ali Khamenei dan para pejabat Angkatan Udara
Imam Ali Khamenei dan para pejabat Angkatan Udara
Imam Ali Khamenei dalam sebuah pernyataan mengatakan bahwa berdasarkan perhitungan politik tidak akan ada perang.

Ayatollah Khamenei membuat pernyataan itu pada Ahad sore (02/09/18) saat memperingati Hari Pertahanan Udara Nasional  dalam pertemuan dengan para pejabat dari Pangkalan Pertahanan Udara Khatam ol-Anbiya.

Pemimpin Revolusi Islam itu mengatakan bahwa Pangkalan Pertahanan Udara Khatam ol-Anbiya adalah salah satu bagian paling penting dari angkatan bersenjata Iran yang berada di garis depan dalam memerangi musuh.

Dalam pernyataan, Imam Ali Khamenei menegaskan, tidak akan ada perang berdasarkan perhitungan politik.

Namun demikian ditegaskannya, angkatan bersenjata harus tetap waspada dan meningkatkan kemampuan dan peralatan mereka.

Sementara itu komandan baru Pangkalan Pertahanan Udara Khatam ol-Anbiya Brigadir Jenderal Alireza Sabahifard mempresentasikan laporan mengenai langkah-langkah pangkalan dan rencana masa depan. [IT/Onh]
 
Comment