0
Tuesday 28 December 2021 - 14:19
Kesepakatan N Iran - P4+1:

Duta China Mengatakan Kesepakatan Iran dan P4+1 Kemungkinan Sebelum Februari

Story Code : 970721
Duta China Mengatakan Kesepakatan Iran dan P4+1 Kemungkinan Sebelum Februari
Sky News mengutip Wang Qun, duta China untuk pembicaraan Wina mengatakan bahwa perbedaan antara pihak Iran dan tiga negara Eropa berkurang dan bahwa kesepakatan dapat dicapai sebelum Februari 2020 (dalam waktu kurang dari sebulan).

Berita itu muncul beberapa jam setelah kepala tim perunding Iran Ali Bagheri Kani bertemu dengan kepala perunding Prancis dalam pembicaraan di Wina.

Pertemuan antara perunding senior Iran dan Prancis itu terjadi setelah Prancis dilaporkan tidak memainkan peran konstruktif dalam perundingan Wina putaran ketujuh.

Para pejabat Iran mengkritik Paris karena perannya yang tidak konstruktif dalam pembicaraan tersebut.

Sebelum pertemuan antara Bagheri Kani dan kepala negosiator Prancis, tim perunding Iran mengadakan pertemuan trilateral dengan China dan Rusia pada Senin (27/12) pagi.

Putaran baru pembicaraan Wina sedang berlangsung di Hotel Coburg di Wina. [IT/r]
Comment