0
Sunday 29 September 2019 - 23:58

Iran dan Irak akan Buat Keputusan Akhir Soal Aturan Arbain

Story Code : 819074
Kota Karbala saat Arbain (independent)
Kota Karbala saat Arbain (independent)
Pernyataan itu diutarakan di akhir kunjungannya ke Perbatasan Mehran dan sebelum memasuki Irak. "Dengan koordinasi yang dibuat, kedua negara akan membuat keputusan akhir untuk pengaturan ziarah Arbain yang lebih baik."

Dia berharap, persiapan awal yang diberikan dan langkah-langkah yang diambil antara kementerian dalam negeri kedua negara akan efektif untuk memberikan layanan yang lebih baik kepada para peziarah.

"kami akan meninjau kembali perjanjian yang dibuat antara kedua negara sekali lagi, dan keputusan terbaru akan diadopsi sesuai bidang yang relevan", tegasnya.

Sebelumnya, wakil Komandan Pasukan Darat Iran Brigadir Jenderal Amir Nozar Nemati mengatakan, semua perbatasan dengan Irak sudah dijaga oleh pasukan darat dengan peralatan elektronik yang sepenuhnya produksi dalam negeri.

Pernyataan itu utarakan di sela-sela kunjungan di Thur pada 05/09/19. "Hari ini, mengingat pentingnya penyebaran keamanan di sepanjang perbatasan negara, Angkatan Darat telah menemukan solusi yang tepat, sehingga perbatasan kita dipantau dengan menggunakan peralatan elektronik yang sepenuhnya buatan sendiri."

Fasilitas seperti kamera, pesawat tak berawak dan balon udara telah dikerahkan di bagian timur dan barat negara itu yang memungkinkan bagi Angkatan Darat untuk memantau perbatasan sepanjang waktu, kata wakil komandan Angkatan Darat.

"Untuk memberikan keamanan di perbatasan, Angkatan Darat memasang kamera canggih dan juga peralatan elektronik yang dikembangkan di dalam negeri untuk memantau setiap pergerakan di perbatasan."[IT/Onh]


 
Comment